Panggilan Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 Jenjang SMP, SMA, dan SMK

Dengan hormat,  kami sampaikan bahwa  Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Matematika  tahun 2018  mendapat  tugas  untuk membina  provinsi Sumatera Barat dan Daerah  Istimewa Yogyakarta  dalam pelaksanaan implementasi Kurikulum 2013. Sehubungan dengan itu PPPPTK Matematika akan melaksanakan kegiatan Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 Jenjang  SMP,  SMA, dan SMK.

Kegiatan ini dilaksanakan agar para guru dapat Mengimplementasikan  Kurikulum 2013 tahun 2018 dengan baik sesuai kaidah yang telah ditetapkan pemerintah, sehingga pada akhirnya pembelajaran di sekolah menjadi lebih baik. Peserta kegiatan adalah guru-guru yang berasal dari sekolah-sekolah yang belum mendapat pelatihan kurikulum 2013.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:
Hari/ Tanggal        : Senin – Sabtu, 30 April – 5 Mei 2018.
Chek In                : Pukul 13.00 WIB.
Pembukaan          : Pukul 15.30 WIB.
Tempat                : sebagai berikut

No.  Jenjang/Mapel  Tempat
1  SMK: Fisika, Kimia, Agama, Kewirausahaan
Hotel Pusako Bukittinggi, 
Jl. Soekarno - Hatta No. 7, Bukittinggi

2  SMA: Biologi dan Geografi
Campago Resort Hotel, 
Jl. Cempaka no. 1 Kecamatan Mandiangin kota 
selayan, Kota Bukittinggi

3  SMP: B.Inggris dan Matematika
Hotel Parai Mountain Resort Bukittinggi, Jl. 
Raya Bukittinggi - Medan km. 7 Bukittinggi

Sehubungan dengan hal tersebut, mohon Saudara  mengizinkan dan  menugaskan  peserta  sesuai  daftar terlampir untuk hadir dan berperan aktif sebagai peserta pada kegiatan dimaksud. 

Ketentuan peserta:   
1. menyerahkan Surat Tugas dari atasan langsung, rangkap 2  (dua).
2. menyerahkan Fotocopy NPWP.
3. menyerahkan Biodata yang sudah diisi.
4.  penggantian transport peserta maksimal sebesar SBM TA 2018,  sesuai dengan peraturan Menteri Keuangan Nomor 49/PMK.02/2017.
5.  Penggantian peserta dimungkinkan hanya jika  guru pengganti terdaftar dalam  sistem, untuk itu mohon untuk konfirmasi kepada kontak person.



***

0 Response to "Panggilan Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 Jenjang SMP, SMA, dan SMK"

Posting Komentar